Pj.Walikota Prabumulih H.Elman,ST.MM Launching Penyaluran Cadangan Pangan Pemerintah ( CPP) Tahap II bulan mei 2024 ( Rabu, 29 mei 2024).
Penyaluran Cadangan Pangan Pemerintah ( CPP) bertujuan untuk menanggulangi kerawanan pangan, gejolak harga,kemiskinan, stunting,pasca bencana alam,pasca bencana sosial.
Adapun bantuan yang diberikan berupa beras 10 kg kepada 11.258 kelompok penerima manfaat ( KPM) atau 112,58 ton yang tersebar di 6 Kecamatan dalam wilayah Kota Prabumulih.
Pj.Walikota Prabumulih dalam sambutannya menyampaikan," Alhamdulilah pada hari ini kita Pemerintah Kota Prabumulih telah melaksanakan Penyaluran Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) tahap ke 2 periode bulan mei 2024, kepada 11.258 kelompok penerima maanfaat (kpm) atau sebanyak 112,58;ton beras yang akan dibagikan untuk 6 Kecamatan dalam wilayah Kota Prabumulih,mudah- mudahan ini dapat sedikit membantu dan meringankan beban kebutuhan masyarakat Kota Prabumulih Penerima maanfaat," ujar Pj.Walikota Prabumulih.
Turut hadir dalam acara Launching Penyaluran Cadangan Pangan pemerintah ( CPP) unsur Forkompinda Kota Prabumulih, Plt.Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kota Prabumulih, Camat dan Lurah dalam wilayah Kota Prabumulih, Tokoh Masyarakat,Ketua RW/RT.